Berita

Pelantikan dan Raker Pengurus HMPS Agroteknologi Periode 2018/2019

Baru-baru ini pengurus HMPS Agroteknologi Universitas Cokroaminoto Palopo dilantik di Aula H Kampus II UNCP, pada Sabtu (17/03/2018)

Pelantikan tersebut dibuka  oleh Wakil Dekan Fakultas Pertanian Sumantri, S.P,M.P sekaligus melantik seluruh pengurus HMPS Agroteknologi “Selamat atas terpilihya ketua baru saudara Ammar selaku ketua dan Amran Selaku Wakil ketua HMPS Agroteknologi, semoga terpilihnya ketua dan wakil ketua baru ini dapat membawa HPMS Agroteknologi lebih baik lagi kedepanya, semoga kepengurusan ini memberikan program kerja yang lebih kreatif, inovatif dan membawa nama baik fakultas,” terangnya.

Melalui kesempatan tersebut, Ammar selaku Ketua HMPS Agroteknologi juga mengucapkan terimah kasih atas kepercayaan dan amanah yang di berikan oleh seluruh civitas akademika yang telah mendukung sehingga terpilih sebagai ketua HMPS dan berharap kepada seluruh Pengurus  HPMS Agroteknologi untuk saling bekerjasama dan bekerja keras  untuk membawa HPMS lebih baik lagi.

“Kesuksesan sebuah organanisasi itu tidak dilihat dari ketuaya namun itu berasal dari kerja sama pengurus, maka dari itu marilah kita bekerja sama agar HPMS kedepannya jauh lebih baik lagi,” ucapnya.

Kegiatan pelantikan tersebut dihadiri oleh Wakil Dekan Fakultas Pertanian, Ketua Program Studi Agroteknologi, Ketua Program Studi Agribisnis, Dosen, Perwakilan UKK-UKM Universitas Cokroaminoto Palopo, serta seluruh pengurus HMPS Agroteknologi UNCP

Usai kegiatan pelantikan, kegiatan dilanjutkan dengan  Rapat Kerja (raker) oleh seluruh pengurus HMPS yang telah dilantik yang membahas terkait program kerja yang akan dilaksanakan selama masa kepengurusan.

“Kami telah mempersiapkan program-program kerja yang besar, semoga program kami kedepanya sangat berguna bagi pengurus, mahasiswa maupun masyarakat,” ungkap Ammar.

 

Twitter