Berita

Persiapan Jobfair , UNCP Career Center Hadir Dalam Pelatihan Pusat Karir PT se-Indonesia Timur

Pusat karir merupakan hal yang sangat krusial keberadaannya dalam sebah perguruan tinggi. Seiring dengan persaingan dalam dunia kerja diharapkan perguruan tinggi selalu memberi solusi untuk para lulusannya. UNCP dengan berbagai upaya dalam memajukan PT sebagai upaya pemberian pelayanan maksimal bagi mahasiswa sampai pada lulusan maka UNCP Career Center (Pusat Karir UNCP) terus berbenah sembari memberikan layanan kepada  lulusan dalam berbagai kegiatan. Saat ini UCC sedang dalam proses penjajakan alumni (tracer study) lulusan tahun 2016 yang didanai langsung oleh kemenritekdikti sebagai penerima hibah tracer study selama tiga tahun berturut turut yaitu pada tahun 2016, 2017 dan tahun 2018.

Melalui kegiatan pelatihan pusat karir dan tracer study yang berlangsung di Kota Makassar yang diselenggarakan oleh UI bekerjasama dengan Politeknik Negeri Ujung pandang yang berlangsung selama tiga hari yaitu dimulai pada hari minggu 12 Agustus s/d Selasa 14 Agustus 2018 UCC  (UNCP Career Center) dalam eksistensinya dalam dunia pendidikan selalu diberi kepercayaaan untuk mengusung berbagai program pro alumni dan mempersiapkan mahasiswa untuk terjun langsung ke dunia kerja setelah lulus.

UCC dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Fery Padli, S.Si.,M.Pd yang merupakan Koordinator Devisi Pengembangan Karir UCC untuk mengikuti rangkaian kegiatan bersama dengan berbagai PT swasta se-Indonesia Timur yaitu dari pulau Sulawesi, Maluku dan Papua, sebagai acuan kegiatan dalam mempersiapkan pelaksanaan jobfair dan career plan.

TC

Melalui Kepala Biro Humas dan Kerjasama Fery Padli, S.Si.,M.Pd mengungkapkan bahwa pelaksanaan jobfair dan career plan direncanakan akan dilaksanakan di bulan oktober 2018 mendatang, karena pentingnya kegiatan tersebut sebagai rangkain pemantapan Lembaga Pusat Karir di Indonesia khususnya wilayah Timur Indonesia diharapkan  pasca kegiatan ini pelaksanaan Jobfair dan Career Plan akan berjalan maksimal di UNCP dengan konsep yang matang. Selain itu, kegiatan ini menfasilitasi peserta untuk menjalin kerjasama dengan perusahaan-perusahaan swasta yang akan menjadi mitra kampus dalam pelaksanaan jobfair. Dengan begitu kampus akan lebih mudah menfasilitasi alumninya untuk bersaing memperoleh kerja dalam suatu perusahaan.

Twitter