Berita

Turnamen Bola Voli Uncp Hadirkan Tim dari Makassar.

Dalam rangka memeriahkan Dis Natalis ke 50, UNCP gelar Turnamen Bola Voli se Sulawesi Selatan di lapangan kampus 2. Turnamen ini merupakan satu dari 13 agenda besar perhelatan menyambut 50 tahun usia Uncp.

Kegiatan ini sendiri akan berlangsung selama 1 minggu lebih, sejak 8 Februari sampai 15 Februari 2017 dan diikuti sebanyak 37 tim dari putra dan putri. Turnamen dengan memperebutkan hadiah dan piala serta hadiah menarik lainya ini, dibagi dalam beberapa kategori, yaitu kategori pelajar, mahasiswa dan umum. Dari kategori pelajar di ikuti 12 tim yang terdiri dari 6 tim putra dan 6 tim putri dari 9 SMA/SMK se-Sulsel, sedangkan dari kategori mahasiswa dan umum di ikuti 25 tim yang terdiri dari 16 tim putra dan 9 tim putri.

(suasana pertandingan)

Uncp sendiri bukan kali ini saja gelar turnamen Volly, tahun lalu juga Uncp selenggarakan turnamen yang sama. Bertempat di lapangan bola voli Kampus II UNCP, Pembukaan Turnamen berlangsung meriah dan dihadiri Dosen, mahasiswa, Pengurus Persatua bola Volly Kota Palopo (PBVSI) serta tamu undangan. Dalam sambutanya, Dekan Fakultas Pertanian yang mewakili Rektor berpesan kepada seluruh peserta untuk serius dalam bertanding dan menjaga fair play, beliau juga mengapresisasi Panitia Pelaksana yang bisa mendatangkan banyak peserta serta berterima kasih kepada pengurus persatuan bola volly Palopo yang mengirimkan Tim Wasit di turnamen tersebut.

(Dekan Pertanian saat membuka Turnamen)

Kampus 2 sendiri menjadi titik pelaksanaan kegiatan dalam rangka ulangtahun Uncp, semua kegiatan olahraga dipusatkan disana termasuk Volly, Basket dan Futsal. untuk kegiatan lain seperti Festival Kuliner, Festival Seni dan Budaya, Singing Competition dipusatkan di Gedung SCC Kota Palopo, sedangkan jalan santai di adakan di Lapangan Gaspa. untuk Seminar Internasional akan digelar di Makassar di Hotel Sahid.

Selamat bertanding, semoga dari turnamen ini akan lahir bibit baru dalam dunia bola Volly khususnya di Kota Palopo.

 

Twitter