Berita

Koordinator Kopertis Wil. IX Sulawesi Beri Apresiasi Kepada UNCP.

Koordinator Kopertis Wilayah IX Sulawesi, Prof. Dr. Ir. Hj. Niartiningsih, MP hadir dan beri sambutan diacara wisuda sarjana periode III Uncp. Bukan kali ini saja Ibu Koordinator hadir di Acara wisuda Uncp, masih di Tahun 2016, Wisuda Periode II beberapa bulan lalu, beliau juga sempat hadir dan ikut memberikan sambutan dan wejangan kepada para wisudawan.

Dalam sambutanya, Ibu Kordinator mengapresiasi sejumlah keberhasilan yang telah diperoleh Uncp beberapa tahun terakhir, baik dari bidang pengembangan SDM, dosen, penelitian, kerjasama dan prestasi mahasiswa/dosen. Hal ini menujukkan bahwa, Uncp mengalami perkembangan yang cukup cepat diantara beberapa kampus yang ada di Kopertis Wil. IX khususnya di Luar Kota Makassar, tandasnya.

Untuk tahun 2016, sejumlah prestasi ditorehkan oleh Uncp, diantaranya Akreditasi Institusi meraih predikat B (Sangat Baik) dari BANPT, Prodi Teknik Informatika dan Pend. Bahasa Inggris keduanya mendapat Peringkat B sari BANPT, Uncp juga sukses meraih kelompok UTAMA bidang penelitian dari Kemenristekdikti, sehingga masuk peringkat 88 Se Indonesia dan peringkat ke 2 di Kopertis Wilyah IX Sulawesi, Uncp tahun ini juga memperoleh Hibah Tracer Study dan Hibah Co-Op dari Ditjen Belmawa Kemristekdikti, Lolos Hibahpenelitian dikti yaitu : Hibah Penelitian Unggulan PT 1 judul dengan biaya Rp 400 juta ,lolos  hibah produk terapan 2 judul, dan 1 hibah penelitian kerjasama perguruan tinggi, hibah pengabdian Dikti yaitu Ipteks 1 judul, serta masih banyak lagi prestasi yang lain, belum prestasi dari Dosen dan mahasiswa serta krjasama dalam dan Luar negri.  

Selain dihadiri oleh ibu Koordinator, juga hadir yang Mulia Datu Luwu dan menyempatkan diri untuk memberikan pidato kedatuan didepan 381 wisudawan, serta asisten II Kota Palopo.

Dalam Wisuda sarjana kali ini, Uncp mengukuhkan 381 Sarjana yang berasal dari 4 Fakultas, 262 dari FKIP, 16 dari Fakultas Pertanian, 30 dari Fakultas Sains dan 73 dari Fakultas Teknik Komputer.

 

Twitter